Yang Terbaik di Liga Italia 2023/2024: Dari Kiper Hingga Penyerang


Milan

Serie A sudah mengumumkan para pemain terbaik di setiap posisi musim ini. Siapa saja?

Inter Milan sudah memastikan diri jadi juara Serie A sejak pekan ke-34. Musim makin sempurna ketika kapten sekaligus penyerangnya Lautaro Martinez dinobatkan sebagai pesepakbola terbaik 2023/2024.

Nah, tidak cuma pemain terbaik, tapi juga ada beberapa pemenang dari setiap posisi, mulai dari kiper hingga penyerang, dan juga pelatih terbaik yang diumumkan oleh Lega Serie A, Jumat (24/5/2024).


ADVERTISEMENT


SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Di posisi kiper, pemain Monza Michele Di Gregorio jadi yang terbaik mengalahkan kiper Atalanta Marco Carnesecchi dan kiper Juventus Wojciech Szczesny.

Di Gregorio tampil apik dengan hanya kebobolan 35 dari 33 laga dan membuat 14 clean sheet. Untuk posisi pemain belakang, bek Inter Alessandro Bastoni jadi yang terbaik.

Bastoni membuat satu gol dan empat assist dari 28 pertandingan. Pemain Inter lainnya memenangi award gelandang terbaik musim ini yakni Hakan Calhanoglu yang jadi motor dari lini tengah.

Calhanoglu juga jadi top scorer kedua Inter di Serie A bareng Marcus Thuram dengan 14 gol. Untuk penyerang terbaik musim ini jadi milik striker Juventus Dusan Vlahovic yang bikin 16 gol.

Vlahovic berhasil membuat Lautaro tidak masuk dalam kandidat striker terbaik Serie A musim ini. Sebab Lega Serie A tidak cuma menilai dari gol maupun assist, tapi juga pergerakan tanpa bola, efisiensi, dan level kebugaran.

Tiga aspek itu juga jadi penentu para pemenang MVPs of The Season, penghargaan yang pertama kali diberikan pada musim 2018/2019 itu.

Untuk pelatih terbaik jatuh ke tangan Simone Inzaghi yang membawa Inter juara di pekan ke-34 dan cuma dua kali kalah sepanjang musim. Para pemenang akan mendapat award tersebut sebelum kickoff Giornata ke-38 Serie A pekan ini.

(mrp/bay)