Pelatih Persebaya Kenal Persib Luar-Dalam, Siap Duel Nanti Malam!

Pelatih Persebaya Kenal Persib Luar-Dalam, Siap Duel Nanti Malam!


Jakarta

Paul Munster, pelatih Persebaya Surabaya, sudah siap-sedia menjamu Persib Bandung di partai Liga 1 2024/25, Sabtu (1/3/2025).

Persebaya akan menjamu Persib di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Sabtu (1/3) malam, dalam partai yang kick-off pukul 20.30 WIB.

Saat ini Persebaya Surabaya menempati posisi ketiga klasemen Liga 1 dengan 41 poin, terpaut 10 angka dari Persib di posisi teratas.


ADVERTISEMENT


SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

“Saya tahu betul (kekuatan) Persib, saya kenal semua pemainnya. Kami tahu kelebihannya, kami tahu kelemahannya,” kata Paul Munster dalam sesi jumpa pers jelang laga, Jumat (28/2) kemarin, seperti dilansir situs resmi Liga 1.

“Anda tahu kualitasnya, mereka punya banyak pemain bagus. Kami sadar akan hal itu, (tapi) kami juga tim bagus. Dan kami sudah siap. Jadi ini akan menjadi pertandingan yang seru besok malam,” ucapnya menambahkan.

Bagi Paul Munster, laga melawan Persib ini juga menjadi sedemekian krusial mengingat manajemen Persebaya sebelumnya sudah memberikan ultimatum wajib menang atau terancam kena pecat.

“Saya hanya fokus pada Persib, tidak ada yang lain. Bukan hanya saya, para pemain juga. Semua orang hanya fokus pada pertandingan ini,” kata Munster menyoal situasi dirinya di Persebaya saat ini.

“Bukan hanya saya, para pemain, kita semua belajar. Kami belajar dari menang, seri, kalah. Dan kami melakukan persiapan untuk Persib.”

“Anda tidak boleh meremehkan tim mana pun. (Menghadapi) Persib adalah (menunjukkan) permainan yang berbeda, tim yang berbeda. Strateginya juga berbeda,” tuturnya.

(krs/cas)