Omar Marmoush Bobol Bayern, Kian Gacor

Omar Marmoush Bobol Bayern, Kian Gacor

Jakarta

Bayern Munich berimbang di markas Eintracht Frankfurt. Momok Bayern di laga itu adalah Omar Marmoush, yang mengukuhkan posisi sebagai top skor Liga Jerman untuk sementara.

Persaingan di awal musim Bundesliga 2024/2025 bertambah sengit setelah Bayern kembali tertahan. Die Roten kini disejajari RB Leipzig di papan klasemen Liga Jerman.

Dalam dua laga terakhir, Bayern Munich tidak kuasa meraih hasil maksimal. Bayern harus puas dengan hasil seri 1-1 melawan Bayer Leverkusen dan kemudian diimbangi Eintracht Frankfurt dengan skor 3-3.


ADVERTISEMENT


SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Dalam laga pekan keenam tersebut, dua kali gawang Bayern dibobol Marmoush. Bayern unggul lebih dulu, tapi Marmoush kemudian bikin gol penyama skor.

Omar Marmoush pula yang kemudian membuat peluang Bayern menang melayang, lewat golnya di menit injury time yang mengubah skor akhir menjadi 3-3.

Dengan gol tersebut, Marmoush kini sudah mencetak 8 gol sampai dengan pekan keenam Bundesliga 2024/2025. Predikat top skor Liga Jerman untuk sementara disandang penyerang 25 tahun asal Mesir tersebut.

Kedelapan gol yang dicetak Marmoush dicetaknya ketika melawan Hoffenheim, Wolfsburg, Borussia Monchengladbach, Holstein Kiel, dan Bayern. Selain ke gawang Bayern, Marmoush juga bikin dwigol melawan Wolfsburg dan Holstein Kiel.

Lewat torehan 8 gol tersebut, Omar Marmoush juga berhasil mengungguli para pemain top lain dalam daftar top skor Liga Jerman. Termasuk bomber Bayern Munich Harry Kane yang punya 5 gol.

Top Skor Liga Jerman

  • 8 gol
    Omar Marmoush – Eintracht Frankfurt
  • 5 gol
    Jonathan Burkardt – Mainz
    Ermedin Demirović – Stuttgart
    Harry Kane – Bayern

(krs/nds)