Madrid –
Real Madrid vs AC Milan akan berjumpa di lanjutan Liga Champions. Rossoneri sedang tidak baik-baik saja, Carlo Ancelotti minta Los Blancos jangan terlena!
Liga Champions lanjutkan matchday keempat dari delapan laga. Salah satu big match yang tersaji adalah Real Madrid vs AC Milan, yang akan main pada Rabu (6/11) pukul 03.00 WIB dini hari.
Real Madrid sementara tempati peringkat ke-12 pada Klasemen Liga Champions dengan enam poin. Itu hasil dari dua kali menang dan sekali imbang.
AC Milan duduk di peringkat ke-25 dengan tiga poin. Itu merupakan hasil dari sekali menang dan dua kali kalah.
Ya, AC Milan sedang tidak baik-baik saja. Pasukannya Paulo Fonseca lagi tercecer di Liga Champions dan juga di Serie A!
Di Serie A, Milan sedang tertahan di peringkat ketujuh klasemen. Mereka baru kumpulkan 17 poin dari 10 laga, minus delapan poin dari Napoli di puncak.
Muncul gosip, sedang ada kondisi kurang harmonis di ruang ganti. Beberapa pemain tidak senang dengan gayanya Fonseca.
Pelatih Real Madrid, Carlo Ancelotti tahu kalau AC Milan sedang tidak baik-baik saja. Walau begitu, Ancelotti meminta Real Madrid tidak terlena dan menganggap remeh Rossoneri!
“Milan memang awali musim dengan kurang baik. Tapi tetap saja, mereka selalu berbahaya karena punya kualitas bagus dalam menyerang,” jelasnya dilansir dari situs resmi UEFA.
“Mereka punya potensi besar dan belum memaksimalkannya. Kami harus fokus penuh untuk laga yang berat nanti
Carlo Ancelotti pernah melatih AC Milan di era tahun 2001-2009. Don Carlo persembahkan titel Scudetto dan dua kali menangi Liga Champions di sana.
“Tentu, ini akan jadi laga spesial buat saya,” tutup Ancelotti.
(aff/ran)