Sementara itu, Timnas Maroko U-17 menggelar pemusatan latihan di Qatar jelang Piala Dunia U-17 2023. Kegiatan ini menjadi yang terakhir sebelum bertolak ke Surabaya, Jawa Timur, untuk bersaing dengan Timnas Indonesia U-17.
Pemusatan latihan Maroko berlangsung di Doha, Qatar, mulai 23 Oktober 2023. Selama di sana, Maroko akan mematangkan persiapan Piala Dunia U-17 2023 dengan latihan intens hingga mengagendakan laga uji coba.
Pelatih Said Chiba memanggil 25 pemain untuk mengikuti pemusatan latihan di Qatar. Nantinya, bakal ada pencoretan pemain yang dilakukan demi memenuhi kuota 21 pemain yang masuk skuad Piala Dunia U-17 2023.
“Untuk persiapan terakhir Piala Dunia U-17 2023 yang digelar di Indonesia pada 10 November hingga 2 Desember Timnas U-17 akan melakoni pemusatan latihan tertutup di Qatar,” bunyi keterangan dari Federasi Sepak Bola Kerajaan Maroko (FRMF).
Maroko seharusnya menghadapi Arab Saudi pada laga uji coba internasional jelang Piala Dunia U-17 2023. Namun, pertandingan batal digelar sehingga mereka harus mencari lawan baru.
Federasi Sepak Bola Kerajaan Maroko (FRMF) diyakini sudah berkirim surat ke Asosiasi Sepak Bola Qatar (QFA) untuk mencarikan lawan. Maroko U-17 diharapkan bisa melawan tim dari Qatar Star League.
Selain itu, Maroko nantinya akan melakoni uji coba melawan Kanada sebelum Piala Dunia U-17 2023. Uji coba itu rencananya akan digelar di Indonesia.