Jika saja pemain-pemain ini dulu bisa diyakinkan PSSI untuk menjadi Warga Negara Indonesia (WNI) via program naturalisasi, kita tak lagi dipusingkan dengan Piala AFF serta ajang lainnya di kawasan Asia Tenggara.
Kita tak perlu lagi cemas berlebihan setiap kali bersua dengan gurita-gurita Asia macam Australia, Arab Saudi, China, dan Jepang.
Adapun dalam dua tahun belakangan, PSSI, di bawah besutan Erick Thohir sebagai ketua umum, menggalakkan program naturalisasi. Hasilnya, bejibun pemain keturunan yang punya kualitas rata-rata kini memperkuat Timnas Indonesia.
Thom Haye, Jay Idzes, Rafael Struick, Jordi Amat, Calvin Verdonk, Nathan Tjoe-A-On, Justin Hubner, Ragnar Oratmangoen, Maarten Paes, dan Mess Hilgers saat menjadi andalan serta tumpuan di palagan Internasional, termasuk di Grup C putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Dalam waktu dekat, PSSI juga berencana menaturalisasi pemain keturunan lainnya, termasuk yang lagi santer disebut-sebut yakni Kevin Diks, bintang Copenhagen, Denmark.