Formasi 4-3-3 yang kerap dipakai pelatih Paul Munster menempatkan Mohammed Rashid (Palestina) serta Francisco Rivera (Meksiko) sebagai langganan di sisi kiri dan sisi kanan gempuran Bajul Ijo.
Sukses Persebaya Surabaya memuncaki klasemen sementara BRI Liga 1 tidak lepas dari kontribusi kedua legiun asing tersebut.
Sebagai penyerang sayap atau winger, Mohammed Rashid dan Francisco Rivera sejauh ini mampu menjadi motor serangan.
Bersama Gilson Costa yang diplot sebagai gelandang bertahan, Mohammed Rashid serta Francisco Rivera bermain lebih agresif dan menjadi pelayan yang sangat memanjakan trisulu Persebaya yakni Malik Risaldi, Flavio Silva, pun Bruno.
Dalam situasi tertentu, Gilson Costa (Portugal) juga beberapa kali menjelma menjadi penyerang sayap.
Melawan Persib, tiga pendekar ini pastinya akan menjadi lawan yang sangat berat bagi bek-bek Maung Bandung.