Ketika Air Mata Hajime Moriyasu Jadi Simbol Perjuangan Timnas Jepang ke Piala Dunia 2026

Ketika Air Mata Hajime Moriyasu Jadi Simbol Perjuangan Timnas Jepang ke Piala Dunia 2026

Kendati sudah memastikan tampil di putaran final, Moriyasu menegaskan Jepang akan tetap serius dalam tiga pertandingan tersisa.

Ini tentu menjadi alarm peringatan untuk Timnas Indonesia, yang masih harus jumpa Jepang pada laga terakhir Grup C, 10 Juni mendatang.

Moriyasu dengan tegas menginginkan pemainnya tetap memberikan yang terbaik jika diberikan kesempatan bermain.

 “Kami akan tetap berjuang untuk memenangkan setiap pertandingan, tetapi kami juga akan menguji para pemain dan berjuang sekuat tenaga di babak kualifikasi ini untuk meningkatkan diri di masa mendatang,” ucap mantan pelatih Sanfrecce Hiroshima itu.

Tak lupa, Moriyasu berterima kasih kepada para pendukung setia.

“Para pemain bersemangat berkat dukungan semua suporter. Saya yakin para pemain akan terus bermain dengan tekad untuk berjuang demi Jepang, jadi mohon terus dukung mereka. Mari kita semua berjuang bersama di Piala Dunia,” tandasnya.

 

Sumber: Sponichi