Jakarta –
Timnas Indonesia kalah secara head-to-head dengan Bahrain. Indonesia cuma pernah menang dua kali, sedangkan Bahrain tiga kali.
Sebenarnya Indonesia dan Bahrain jarang berhadapan. Perbedaan zona dan absen berpartisipasi di Piala Asia membuat kedua negara tidak sering ditakdirkan saling berhadapan.
Dari catatan 11vs11, Indonesia dan Bahrain cuma pernah berhadapan delapan kali sejak pertama jumpa pada 1980. Indonesia menjadi negara pertama meraih kemenangan dalam duel ini dengan skor 3-2 atas Bahrain pada ajang President’s Cup 1980.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Dua tahun kemudian di ajang yang sama, kedua tim bermain imbang 1-1. Hasil imbang kembali diraih kedua tim pada ajang Kualifikasi Piala Asia 1988.
Bahrain meraih kemenangan pertamanya atas Indonesia dengan skor 3-1 pada Piala Asia 2004. Selanjutnya giliran Indonesia yang menang 2-1 atas Bahrain pada Piala Asia 2007.
Kemudian Bahrain meraih kemenangan keduanya pada Kualifikasi Piala Dunia 2014 dengan skor 2-0. Selanjutnya terjadi peristiwa kelam sepakbola Indonesia terjadi ketika kalah 0-10 dari Bahrain pada ajang yang sama.
Sekitar 13 tahun setelah kejadian itu, Indonesia kembali jumpa Bahrain. Kali ini kedua tim kembali bermain imbang 2-2 di ajang Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Bahrain unggul dengan catatan tiga kemenangan atas Indonesia. Sementara Garuda cuma menang dua kali dan tiga laga lainnya berakhir imbang.
Head-to-head Indonesia Vs Bahrain:
1. Indonesia 3 Vs Bahrain 2
President’s Cup 1980
2. Indonesia 1 Vs Bahrain 1
President’s Cup 1980
3. Bahrain 0 Vs Indonesia 0
Kualifikasi Piala Asia 1988
4. Bahrain 3 Vs Indonesia 1
Piala Asia 2004
5. Indonesia 2 Vs Bahrain 1
Piala Asia 2007
6. Indonesia 0 Vs Bahrain 2
Kualifikasi Piala Dunia 2014
7. Bahrain 10 Vs Indonesia 0
Kualifikasi Piala Dunia 2014
8. Bahrain 2 Vs Indonesia 2
Kualifikasi Piala Dunia 2026
(mro/aff)