Inggris Tak Mau Beri Beban Berat ke Bellingham!


Jakarta

Jude Bellingham menjadi sosok sentral di Timnas Inggris pada Euro 2024. Tapi, manajer The Three Lions, Gareth Southgate, tak mau memberi beban berat padanya.

Bellingham bersinar bersama Real Madrid musim ini. Pemain 20 tahun itu mengantarkan El Real menjuarai Liga Spanyol dan Liga Champions.

Pada musim lalu, Bellingham bermain sebanyak 42 kali untuk Madrid. Dia menyumbangkan 23 gol dan 13 assist dari lini tengah untuk Los Blancos.


ADVERTISEMENT


SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Dengan performa Bellingham itu, wajar kalau Inggris berharap besar padanya. Tapi, Southgate ingin meredam ekspektasi besar itu dan membaginya ke seluruh anggota skuad.

“Dia adalah salah satu dari beberapa pemain penting di tim. Kami tak seharusnya mengharapkan dia untuk memikul beban itu; itu tersebar di tim ini,” kata Southgate di situs UEFA.

“Dia mempunyai daya pikir, dorongan, dan kemampuan luar biasa untuk mempengaruhi pertandingan,” kata dia menambahkan.

Inggris akan menjalani pertandingan pertama di Euro 2024, Senin (17/6/2024). Serbia yang akan melawan tim Tiga Singa.

Melawan Serbia, Inggris sudah berhadapan 15 kali. Inggris menang enam kali, imbang lima kali, dan kalah empat kali.

(cas/raw)