Tinggal tersisa satu tempat untuk diperebutkan di fase gugur Piala Dunia U-17 di Indonesia.
Menyusul tuntasnya seluruh pertandingan di Grup A hingga Grup D, nyaris seluruh tempat di babak 16 besar Piala Dunia U-17 2023 telah terisi.
Tepatnya, hanya tersisa satu tiket lagi untuk diperebutkan menuju fase gugur dalam turnamen di Indonesia. Skuad Garuda Muda selaku tuan rumah hanya bisa bersandar pada mukjizat setelah ditekuk Maroko 3-1 pada laga terakhir grup.
Hari ini adalah momen penentuan, dengan matchday pamungkas di Grup E dan F akan dimainkan untuk mencari tahu siapa tim yang bakal melengkapi kontestan 16 besar.
Grup A telah meloloskan Maroko sebagai juara grup dan runner-up Ekuador.
Sementara, Grup B sampai D dipastikan diwakili tiga negara di babak knock-out pertama. Spanyol, Mali, serta Uzbekistan melaju dari Grup B, Inggris, Brasil, dan Iran lolos dari Grup C, dan Argentina, Senegal, plus Jepang keluar dari Grup D.
Adapun Prancis dan Amerika Serikat sudah resmi lolos dari Grup E, dan Jerman serta Venezuela menyambar tiket fase gugur dari Grup F.