Rating Pemain Belgia Versus Slowakia: VAR Memperparah Penyelesaian Akhir Yang Buruk

Rating Pemain Belgia Versus Slowakia: VAR Memperparah Penyelesaian Akhir Yang Buruk

Tim asuhan Domenico Tedesco menguasai permainan sepanjang pertandingan, namun beberapa kali digagalkan penyelesaian akhir yang buruk.

Belgia harus membayar atas kegagalan melakuka penyelesaian dari sejumlah peluang yang mereka peroleh dalam kampanye pertama di Euro 2024 selepas dikalahkan Slowakia 1-0, meski berhasil mencetak dua gol.

Di tengah banyaknya peluang yang terbuang dari Romelu Lukaku dan dribel Jeremy Doku yang menjanjikan, namun itu semua tidak membuahkan hasil. Ini adalah malam yang sangat menyebalkan bagi Rode Duivels. Mereka juga membuktikan kegagalan sendiri, ketika umpan konyol Doku ke kotak penalti Belgia berakhir di gawang sendiri melalui tembakan Ivan Schranz.

Tim asuhan Domenico Tedesco berusaha keras untuk menyamakan kedudukan. Namun Doku terus menerus diblok hampir sepanjang pertandingan, sementara Lukaku tidak bisa mencetak gol. Ketika sang striker akhirnya berhasil mencetak gol dua kali, dia dianggap offside oleh VAR, sebelum gol kedua dianulir karena handball Lois Openda.

Belgia benar-benar dominan sepanjang babak kedua, mencatat lebih dari 70 persen penguasaan bola, dan melepaskan tujuh tembakan selama 45 menit. Tetapi mereka tidak bisa menemukan cara untuk menaklukkan Martin Dubravka tanpa adanya campur tangan VAR.

GOAL menilai pemain Belgia dari Deutsche Bank Park di Frankfurt…

Artikel dilanjutkan di bawah ini