Mitsubishi Electric memeriahkan turnamen dengan menghadirkan booth menarik bagi para penonton dan memberi pengalaman tak terlupakan buat anak-anak.
Artikel dilanjutkan di bawah ini
Timnas Indonesia gagal memanfaatkan status tuan rumah di Stadion Manahan, Surakarta, untuk meraih hasil maksimal saat berhadapan dengan Laos pada laga kedua Grup B ASEAN Mitsubishi Electric Cup 2024, Kamis (12/12) lalu.
Setelah mengawali turnamen dengan kemenangan 1-0 di kandang Myanmar, skuad Garuda secara mengejutkan harus puas dengan skor imbang 3-3 melawan Laos.
Terlepas dari hasil minor tersebut, laga berlangsung menarik dari kacamata netral dan diwarnai kejar-mengejar skor sebelum kedua kubu pada akhirnya berbagi satu poin.