Kane mencetak tiga gol saat Bayern Munich menghancurkan Dortmund pada laga Der Klassiker musim ini.
- Kane bikin sejarah baru di Bundesliga
- Mencetak hat-trick ketiganya untuk Bayern
- Terus mencetak gol buat Bayern
APA YANG TERJADI? Harry Kane menjadi pemain pertama dalam sejarah Bundesliga yang mencetak 15 gol dalam 10 penampilan pertamanya untuk Bayern Munich saat mengukir hat-trick pada kemenangan timnya 4-0 atas Borussia Dortmund pada Minggu (5/11) dini hari WIB.
Mantan bintang Tottenham Hotspur itu juga menjadi pemain pertama yang mencetak tiga gol pada penampilan perdananya di Der Klassiker.
GAMBARAN UMUM: Ini adalah hat-trick kedua berturut-turut Kane di Bundesliga dan ketiga secara keseluruhan setelah mengemas tiga gol dalam kemenangan 8-0 Bayern Munich atas Darmstadt pekan lalu. Di pertandingan yang sama, ia juga meraih prestasi menjadi satu-satunya pemain di lima liga top Eropa yang memiliki lebih dari 15 keterlibatan gol.
APA SELANJUTNYA? Koleksi 17 gol dan tujuh assist dalam 14 pertandingan di semua kompetisi, bintang berusia 30 tahun itu menunjukkan performa impresif sejak datang ke Jerman musim ini. Ia selanjutnya kembali beraksi saat Bayern Munich melawan Galatasaray dalam lanjutan babak grup Liga Champions, Kamis (9/11) dini hari WIB.