Seri Gresik memang selaku diramaikan dengan antusiasme besar. Sebab, banyak penggemar voli dari kota-kota sekitar juga berdatangan. Jawa Timur juga jadi salah satu daerah dengan pecinta voli yang banyak.
“Dari PBVSI sudah mengatur dalam sehari ada tiga pertandingan. Sementara untuk tahun lalu ada empat pertandingan hingga bisa sampai malam sekali selesainya. Dan ini dilakukan evaluasi sehingga biar tidak sampai malam, makanya diatur tiga pertandingan,” ujar Satrio.
“Untuk animonya saya rasa tidak berbeda. Namanya kompetisi voli pasti dikejar penggemar, terutama di daerah Jawa Timur. Terus terang, panpel sudah dikontak oleh calon penonton menanyakan soal tiket,” tuturnya.
Setelah dua hari dalam Seri Gresik, tim Jakarta Popsivo Polwan menjadi juara putaran pertama Divisi Putri. Sedangkan Jakarta STIN BIN dinobatkan sebagai juara putaran pertam Divisi Putra.
Kini, tersisa dua hari dalam seri keempat, yakni Sabtu (18/5/2024) dan Minggu (19/5/2024). Proliga 2024 memasuki putaran kedua yang jadi awal baru memulai persaingan untuk menembus final four.