PSIS Semarang juga bakal menghadapi sejumlah tim yang bakal menjadi pesaingnya di papan bawah klasemen BRI Liga 1 2024/2025. Setidaknya, dua pesaing tersebut saat ini juga berada di zona merah.
Dua tim yang dimaksud ialah Semen Padang (pekan ke-29) dan PSS Sleman (pekan ke-32). Bersama PSIS, keduanya saat ini juga menempati peringkat tiga terbawah klasemen. Artinya, ini jadi momen krusial untuk menyelamatkan diri.
Selain itu, ada satu tim lainnya yang sebelumnya belum aman dari degradasi, yakni Barito Putera. Nah, untuk laga yang satu ini, Mahesa Jenar bakal berjumpa dengan Laskar Antasari pada akhir musim nanti.
Bukan tidak mungkin, dengan melihat jarak poin antarklub yang masih sangat ketat di area papan bawah, persaingan untuk lolos degradasi bakal dipastikan pada laga terakhir, yakni pekan ke-34 BRI Liga 1 2024/2025.