Barcelona Eraku Lebih Hebat daripada Barca-nya Guardiola

Barcelona Eraku Lebih Hebat daripada Barca-nya Guardiola


Barcelona

Barcelona besutan Pep Guardiola banyak dianggap sebagai yang terbaik di dalam sejarah klub. Namun, eks bintang Barca Ivan Rakitic tidak sepakat.

Selama empat tahun dibesut Guardiola, Barca memenangi 14 trofi juara. Pada prosesnya, Blaugrana sukses merebut treble, yang dilanjutkan dengan raihan sixtuple di akhir tahun 2009.

Masa keemasan Barcelona datang lagi setelah kedatangan Luis Enrique di pos pelatih, yang disusul perekrutan Rakitic. Musim debut Enrique berlangsung eksplosif dengan Barca berhasil memenangi treble keduanya di 2014/15. Pencapaian enam gelar juara gagal terulang, karena “cuma” meraih lima gelar usai kalah di Piala Super Spanyol.


ADVERTISEMENT


SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Rakitic berkostum Barca selama enam musim dengan memenangi 13 piala. Salah satunya gelar Liga Champions terakhir Barcelona sampai sekarang. Menurut Rakitic, Barca merindukan pemimpin tangguh di ruang ganti seperti Xavi Hernandez untuk mencapai sukses yang lebih besar.

“Ada tim-tim penting di setiap fase, dan kurasa kami sudah memenangi Liga Champions dengan keunggulan superior, dan kemudian kurasa kami kurang memiliki seseorang untuk mendesak kami mencapai yang lebih,” kata dia kepada Marca.

“Kurasa hal itu, dalam hal ini, penting untuk Xavi tetap bertahan di musim itu. Kemudian dia pergi dan mungkin kami kehilangan seorang sosok pemimpin yang tangguh di ruang ganti,” sambung gelandang berusia 36 tahun ini.

“Detail-detail semacam ini penting, karena menurutku, tim kami itu yang terbaik dalam sejarah,” cetus Ivan Rakitic.

(rin/adp)