Cristiano Ronaldo Disarankan Gabung ke Liga Skotlandia untuk Jaga Rekornya dari Lionel Messi

Cristiano Ronaldo Disarankan Gabung ke Liga Skotlandia untuk Jaga Rekornya dari Lionel Messi

Pada akhir 2022, Ronaldo membuat keputusan besar dengan meninggalkan sepak bola Eropa. Setelah sempat kembali ke Manchester United (MU), CR7 memilih bergabung dengan klub Arab Saudi, Al Nassr, setelah wawancara kontroversialnya dengan Piers Morgan.

Kepindahannya ke Timur Tengah awalnya dipandang sebagai akhir dari dominasi Ronaldo di dunia sepak bola. Namun, menurut Morgan, meskipun pindah ke Arab Saudi, CR7 tak sepenuhnya kehilangan hasratnya untuk kembali ke Eropa dan berkompetisi di UCL.

Hingga kini, Ronaldo masih menjadi pencetak gol terbanyak dalam sejarah Liga Champions dengan 141 gol, unggul atas Messi yang mengumpulkan 129 gol. Selain itu, Ronaldo juga memegang berbagai rekor lain, termasuk jumlah pertandingan terbanyak (187), asis terbanyak (42), serta gol penalti terbanyak (19).

Dengan total 906 gol yang sudah ditorehkan dalam karirnya, CR7 kini mengincar lebih target besar dengan mencetak 1000 gol sebelum gantung sepatu. Ini akan menjadi salah satu tujuan besar di sisa karier sebagai pesepak bola profesional.