Timnas Futsal Indonesia Bersua Kirgistan pada Laga Kedua Grup A Piala Asia Futsal 2026, Hector Sauto: Semoga Indonesia Arena Penuh

Timnas Futsal Indonesia Bersua Kirgistan pada Laga Kedua Grup A Piala Asia Futsal 2026, Hector Sauto: Semoga Indonesia Arena Penuh

Pelatih asal Spanyol itu menambahkan, dukungan penuh yang diberikan suporter bakal semakin mendongkrak kepercayaan diri pemain Timnas Futsal Indonesia. Suport dari fans akan membuat pemain Tim Garuda kian bersemangat memperlihatkan yang terbaik.

“Jika kita membuat Indonesia Arena penuh, itu akan sangat baik bagi kami karena setelah pertandingan ini para pemain sangat lelah, sangat-sangat lelah. Kami bisa merasakannya karena tentu saja mereka ingin menunjukkan yang terbaik di Indonesia Arena kepada masyarakat Indonesia,” ucap Sauto.

“Kami perlu pulih dengan cepat dan kembali untuk pertandingan berikutnya karena seperti yang Anda lihat, Kirgistan adalah tim yang sangat, sangat, sangat kuat, pemain yang sangat kuat, dan kami perlu memberikan yang terbaik di sana,” lanjut pelatih yang sukses membawa Timnas Futsal Indonesia meraih medali emas perdana di SEA Games pada 2025.