Real Madrid Vs AS Monaco

Real Madrid Vs AS Monaco

Real Madrid masih harus kehilangan beberapa pemain penting. Eder Militao, Ferland Mendy, dan Andriy Lunin dipastikan absen karena cedera. Meski begitu, kembalinya Trent Alexander-Arnold ke sesi latihan menjadi kabar positif bagi tuan rumah.

AS Monaco juga datang dengan daftar absen yang panjang. Paul Pogba, Takumi Minamino, Lucas Michal, Mohammed Salisu, Lukas Hradecky, dan Christian Mawissa belum cukup bugar untuk diturunkan.

Absennya sejumlah pemain inti membuat opsi rotasi Monaco semakin terbatas, terutama untuk menghadapi tekanan tinggi yang biasanya diterapkan Real Madrid di kandang.