Antoine Semenyo Cetak Gol Debut saat Man City Berpesta, Ole Romeny Bantu Oxford United Menang

Antoine Semenyo Cetak Gol Debut saat Man City Berpesta, Ole Romeny Bantu Oxford United Menang

Bola.com, Jakarta – Manchester City berpesta gol saat menghadapi Exeter City dalam laga babak ketiga Piala FA 2025/2026 di Etihad Stadium, Sabtu (10/1/2026) malam WIB. Man City menang telak 10-1 dalam laga tersebut, di mana Antoine Semenyo berhasil mencetak gol debut bagi The Citizens.

Dalam 45 menit pertama saja, Man City mampu unggul telak 4-0. Pesta gol tim asuhan Pep Guardiola ini dimulai oleh Max Alleyne pada menit ke-12. Rodri menggandakan keunggulan menjadi 2-0 pada menit ke-24.

Dua gol tambahan Man City di babak pertama terjadi karena gol bunuh diri. Jake Doyle-Hayes dan Jack Fitzwater membuat bola masuk ke dalam gawang timnya sendiri pada menit ke-42 dan 45’+2.

Ungggul empat gol pada paruh pertama pertandingan tak membuat Man City menurunkan tekanannya. Rico Lewis membawa Man City unggul 5-0 setelah menyambut umpan Antoine Semenyo pada menit ke-49.

Setelah memberikan assist, Semenyo mencetak gol debut untuk Man City dan membawa timnya unggul 6-0 pada menit ke-54.

Tak Setelah itu Tijjani Reijnders dan Nico O’Reilly mencetak gol pada menit ke-71 dan 79′ yang membuat Man City unggul 8-0. Pemain muda Man City, Ryan McAidoo, mencetak gol yang membuat timnya unggul 9-0 pada menit ke-86.

Pada menit ke-90, Exeter mendapatkan gol hiburan. George Birch mencetak gol lewat tendangan jarak jauh yang tak mampu dihalau kiper Man City, James Trafford.

Namun, pesta gol Man City belum berakhir. Pada masa injury time, Rico Lewis menutup pesta gol timnya setelah memaksimalkan umpan dari Jeremy Doku dan membuat kedudukan berakhir dengan skor 10-1.